
Nursing Home Sebagai Opsi Hunian bagi Orang Tua
Jika Anda memiliki ayah atau ibu yang sudah lanjut usia dan membutuhkan bantuan dalam menjalankan kehidupan sehari-hari, tentu sangat penting bagi Anda bahwa mereka menerima perawatan yang terbaik. Meskipun umumnya keluarga akan memprioritaskan untuk merawat orang tuanya sendiri, banyak anak yang menghadapi tantangan yang sama, “mana yang lebih tepat bagi orang tua saya – perawatan di Nursing Home atau di rumah?”
Sebelum menjawab pertanyaan ini, mari kita definisikan dulu apa itu Nursing Home:
Nursing Home bukan sebuah sarana medis, melainkan sebuah sarana hunian bersama yang diperuntukkan bagi seseorang yang dalam kondisi kesehatan stabil, namun memerlukan banyak asistensi dalam kesehariannya. Layanan pendampingan dan/atau bantuan di Nursing Home disebut jasa Assisted Living (layanan bagi kehidupan dengan asistensi) dan mencangkup fungsi-fungsi yang disebut Activities of Daily Living (ADL) yaitu hal-hal termasuk: mandi, ke toilet, makan, mobilisasi, sosialisasi, perawatan diri lainnya (sikat gigi, potong kuku, cukur, merias dsb.), dan pemantauan kesejahteraan sehari-hari.
Meskipun terdapat Nursing Home yang menyediakan layanan medis secara klinis, umumnya Nursing Home berfokus pada jasa Assisted Living tingkat tinggi dan kegiatan yang mendukung kehidupan sehari-hari yang optimal secara jangka panjang. Karena fungsi utama Nursing Home adalah sebagai tempat tinggal dan bukan termpat pengobatan atau rehabilitasi jangka pendek, maka pelanggan Nursing Home disebut warga, bukan pasien.
Terdapat beberapa manfaat bila orang tua tinggal di Nursing Home:
- Tentunya pertama-tama kita perlu memilih Nursing Home yang dikelola secara benar dan profesional. Dalam Nursing Home yang dikelola secara organisasi, kesejahteraan warga akan terpantau oleh beberapa jenjang staf sehingga bisa mendapatkan perhatian secara lebih menyeluruh. Dan dengan tersedianya staf yang bertugas 24 jam, akan selalu ada seseorang yang siaga untuk memberikan asistensi kapanpun dibutuhkan.
- Salah satu manfaat utama yang disediakan Nursing Home adalah asistensi ADL yang diberikan oleh staf yang terlatih dibidangnya. Dan karena dalam karirnya setiap staf berkesempatan melayani beberapa warga, maka ragam pengalaman dan ketrampilannya umunya lebih luas dalam memberikan pelayanan.
- Terkadang saat tinggal di rumah sendiri atau dengan keluarga, orang tua kita terbatas dalam pergaulan dan kegiatannya. Sebagai sarana hunian bersama, sebuah Nursing Home memiliki nilai tambah dengan memberikan kesempatan khusus bagi para warga untuk interaksi sosial, baik dengan sesama warga maupun staf.
- Salah satu layanan kunci di sebuah Nursing Home adalah asistensi dan penyediaan sarana kegiatan untuk mengoptimalkan keseharian warga. Umumnya disebut sebagai fungsi Activity, Nursing Home akan memiliki staf khusus untuk mengatur, memfasilitasi, dan mendampingi para warga dalam ragam kegiatan agar dapat menikmati kesehariannya secara aktif sesuai kemampuannya masing-masing.
- Karena dikhususkan sebagai hunian bagi usia lanjut, aneka sarana fisik sebuah Nursing Home akan cenderung cukup aman karena dirancang sesuai kebutuhan mobilitas warga usia lanjut. Fitur-fitur seperti kondisi lantai dan jalur yang ramah kursi roda dan tidak berundak, material lantai kamar mandi yang tidak licin, ketersediaan railing dan pegangan lainnya untuk membantu keseimbangan, dan sejenisnya.
- Khususnya jika orang tua Anda mengalami demensia akibat Alzheimer’s atau penyebab lainnya dan cenderung wandering (mengembara), fasilitas bangunan memiliki fitur yang aman untuk berjalan-jalan, ramah untuk aneka kegiatan di dalam dan luar ruangan, dan memiliki akses keluar yang terjaga untuk membantu agar warga tetap aman.
- Bila orang tua menetap di sebuah Nursing Home, tentunya kehidupan sehari-hari Anda akan terbantu karena segala kebutuhan keseharian orang tua sudah terlayani dengan sendirinya.
Namun selain keleluasaan waktu dan upaya disaat Anda tidak merawat orang tua sendiri, ada satu manfaat lain yang cukup penting. Menyerahkan tugas perawatan kepada Nursing Home memberi Anda kesempatan untuk menjalin relasi sebagai seorang anak dengan orang tuanya, dan bukan sebagai perawatnya – seseorang yang mungkin perlu membantunya mandi, ke toilet, dan sebagainya. Mempertahankan status relasi orang tua dan anak akan memberi kesempatan terciptanya hubungan yang lebih intim di mana ayah atau ibu dapat tetap berperan sebagai orang tua Anda dengan segala kebanggaan dan martabatnya.
Tentu tidak mudah untuk mengetahui kapan waktu yang tepat untuk mempertimbangkan langkah besar seperti ini. Tetapi jika Anda sudah mendapati diri Anda berpikir “orang tua saya memerlukan perhatian saya setiap hari,” jangan menunggu terlalu lama untuk mempertimbangkan jika Nursing Home dapat menjadi opsi bagi Orang Tua Anda. Stres dan kekhawatiran bagi Anda akan menimbulkan stres dan kekhawatiran pula bagi orang tua tercinta Anda.
RUKUN Senior Care Email: info@rukunseniorliving.com Phone: 021 8795 1525
RUKUN Senior Living
Kawasan Darmawan Park
Jl. Babakan Madang No. 99
Sentul Selatan – Bogor 16810